Alhamdulillah! Sumbangsih Personel Polda Jambi untuk Korban Gempa Sampai di Cianjur

    Alhamdulillah!  Sumbangsih Personel Polda Jambi untuk Korban Gempa Sampai di Cianjur
    foto: Humas Polda Jambi

    JAMBI – Tiga unit truk bermuatan berbagai jenis kebutuhan emergency untuk korban gempa Cianjur, Jawa Barat, yang dikirim Polda Jambi beberapa hari lalu, Minggu (27/11), sampai di lokasi bencana.

    "Hatur nuhun Pak Rusdi. Bantuan yang dikirimkan sangat dibutuhkan oleh masyarakat terdampak bencana gempa di Cianjur. Semoga bantuan ini menjadi ladang amal teman-teman di Jambi, " ungkap Kapolda Jawa Barat Irjen Suntana usai menyambut kedatangan tim pengirim bantuan dari Polda Jambi, Minggu.

    Menurut Irjen Suntana, semua bantuan tersebut telah disalurkan kepada korban yang berada di posko pengugsian.

    Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono menjelaskan, bantuan yang diulurkan buat korban bencana Cianjur berasal dari sumbangan ikhlas dari para personel Polda Jambi hingga ke jajaran polres dan polsek di 11 kabupaten kota di Jambi.

    “Alhamdulillah, teman-teman anggota bersemangat dan ikhlas menyisihkan sebagian rezeki untuk membantu saudara-saudara kita yang lagi ditimpa musibah gempa bumi di Cianjur, ” ujar Rusdi Hartono.

    Jenderal bintang dua Alumni Akpol 1991 itu  menyebutkan, sumbangan dari personel Polda Jambi jajaran tersebut dikirimkan berupa berbagai jenis barang yang dinilai mendesak dibutuhkan warga terdampak bencana gempa Cianjur.

    “Sebelum memberangkatkan bantuan, kita telah berkoordinasi dengan teman-teman di Polres Cianjur. Menanyakan tentang kebutuhan apa saja yang mendesak untuk dibantu. Semoga bantuan yang kita berikan dapat meringankan beban saudara kita di Cainjur yang sedang berduka, ” harap Rusdi.

    Beragam jenis bantuan yang dikirimkan antara lain berupa berupa peralatan salat, pakaian dalam, sembako, obat-obatan, minyak kayu putih, susu dan makanan bayi.(UTI)

    gempa bumi jawa barat bantuan polda jambi irjen drs rusdi hartono
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Amsindo Siap Dukung Kapolda Jambi Bangun...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Jambi Buka Rakernis Fungsi Intelkam

    Berita terkait