JAMBI - Guna mengantisipasi kerawanan pangan di tengah peceklik pandemi Covid-19 ini, jajaran Kodim 0415/Jambi berupaya mencari inovasi di bidang pertanian. Salah satunya dengan program pembinaan ketahanan pangan bersama masyarakat.
Kegiatan kreatif dan inovatif yang dilakoni personel bintara pembina desa (Babinsa) itu, Jumat (1/4), antara lain dilaksanakan dengan pola tumpang sari di lahan pertanian warga di kawasan RT. 26 Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi.
Ditemui saat berada di lokasi, Perwira Seksi Teritorial Kodim 0415/Jambi, Mayor Inf Beni menjelaskan, kegiatan tersebut dalam rangka mendukung ketahanan pangan, sesuai petunjuk dan perintah satuan komando terkait program pembinaan ketahanan pangan.
"Penyelenggaraan program ini bertujuan untuk membantu pemerintah dalam hal pemenuhan hak warga atas pangan. Sekaligus meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, ” jelas Beni.
Beni berharap, program serupa dapat diimplementasikan di wilayah lainnya, sehingga ketahanan pangan masyarakat terwujud terjaga dan merata.
Kendati di bawah cengkraman terik mentari, program pembinaan ketahahan pangan yang dilakoni prajurit TNI tersebut diikuti antusiasias oleh masyarakat petani setempat.(UTI)