Polda Jambi Rangkul Masyarakat untuk Menghadang Radikalisme dan Terorisme di Jambi

    Polda Jambi Rangkul Masyarakat untuk Menghadang  Radikalisme dan Terorisme di Jambi
    foto: Humas Polda Jambi

    JAMBI – Kepolisian Daerah Jambi merangkul segenap elemen masyarakat berperan aktif membantu pemerintah untuk menghadang radikalisme dan terorisme yang bukan tidak mungkin hadir diam-diam di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah, Provinsi Jambi

    Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono mengatakan itu melalui Kabid Humas Kombes Mulia Prianto, Jumat (9/12), di Mapolda Jambi.

    “Pak Kapolda meminta, pasca aksi bom bunuh diri di Bandung, masyarakat Jambi tetap tenang. Selain itu, warga juga diimbau dan diajak untuk bersama-sama mencegah dan melawan aksi-aksi terorisme dan radikalisme, ” kata Mulia Prianto.

    Sebagai bagian dari pencerahan, sebut Mulia, Polda Jambi telah menyosialisasikan dan menyebarkan beberapa tips pencegahan radikalisme dan terorisme yang dinilai perlu diketahui masyarakat agar tidak bertumbuhkembang di Jambi.

    Tips dimaksud antara lain; Memperkenalkan serta memahamkan ilmu pengetahuan secara baik dan benar, meminimalisir kesenjangan sosial, menjaga persatuan dan kesatuan, mendukung aksi perdamaian, berperan aktif dalam melaporkan radikalisme dan terorisme, meningkatkan pemahaman hidup kebersamaan, menyaring informasi yang didapatkan, dan ikut aktif dalam mensosialisasikan bahaya radikalisme dan terorisme

    “Melalui imbauan ini, kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama melawan terorisme, " kata Mulia.(UTI)

    polda jambi kapolda jambi irjen pol rusdi hartono radikalisme terorisme
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kebugaran, Kapolda Jambi Ajak Anggota...

    Artikel Berikutnya

    Nyamankan Nataru, Polda Jambi Siapkan 41...

    Berita terkait